
KALTIM JUARA 3 PADA AJANG FOTRADNAS XIII TAHUN 2024
Festifal Olahraga Tradisional (Fotradnas) XIII Tahun 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah untuk melestarikan budaya dan tradisi olahraga Indonesia.
Deputi Pembudayaan Olahraga, Kemenpora RI, Komjen. Pol. (Purn) Drs. Rudy Safahriandy, membuka Fortradnas ke XIII yang dilaksanakan di Parigi Mountong, Sulawesi Selatan.
Bertema merajut kebinekaan melalui Festival Olahraga Tradisional, Festival ini menjadi bukti bahwa olahraga tradisional masih relevan dan memiliki tempat di hati masyarakat Indonesia yang dilaksanakan dari 11 hingga 14 juli 2024.
Perwakilan Provinsi Kalimanta Timur yang ikut serta dalam kegiatan tersebut diketuai Oleh Kepala Bidang pembudayaan Olahraga, A.A Bagus Sugiarta Saputra bersama rombongan juga di ikuti 12 provinsi turut serta dalam kegiatan itu yakni Provinsi Bengkulu, Provinsi Bangka Belitung, Provinsi Riau, Provinsi Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Provinsi Kalimantan Selatan, Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Provinsi Bali, Provinsi Sulawesi Barat, serta Provinsi Sulawesi Tengah.
melalui Fotradnas 2024 menunjukkan ekstitensi olahraga tradisional dalam membentuk generasi sehat, bugar, dan berkebudayaan maju dan menjalin silaturahmi antar kontingen dari berbagai daerah.
Kalimantan Timur dalam Kejuaraan Fotradnas ke XIII Tingkat Nasional Tahun 2024 meraih JUARA 3 dengan poin (90,3) dan Juara 2 diraih Prov.DI Yogyakarta dengan nilai (92,6) dan Juara 1 diraih Prov. Bangka Belitung dengan nilai (93,6)
JUARA 4 Bali (89), JUARA 5 Jawa Barat (88,6), JUARA 6 Sulawesi Barat (88,3)
JUARA 7 Parigi Mountong (87,6), JUARA 8 Sulawesi Tengah (86,5), JUARA 9 Kalimantan Selatan (84,1), dan JUARA 10 Jawa Tengah (81,4).
Penampilan Terunik ,DKI Jakarta,
Koreografi Terbaik Provinsi Sumatra Selatan, Musik Terbaik Provinsi Riau, Kostum Terbaik Provinsi Bengkulu,
Narasi Terbaik, Sulawesi Barat, dan
Peserta Favorit Provinsi Bangka Belitung.