DENGAN PEMBEKALAN TENAGA PENILAI IPO, TINGKATKAN KUALITAS SDM TENAGA PENILAI DI KALIMANTAN TIMUR

Indeks Pembangunan Olahraga (IPO) merupakan alat ukur yang sangat penting dalam mengevaluasi sejauh mana upaya dalam memajukan olahraga dan membangun ekosistem olahraga yang sehat dan berkelanjutan.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur yang dalam hal ini, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur membuka kegiatan Pelatihan Tenaga Penilai Indeks Pembangunan Olahraga Kalimantan Timur Tahun 2024, bertempat di MaxOne Hotel Kota Balikpapan, Kamis (1/08/2024).

AHK berharap "Kegiatan ini dapat memberikan wawasan yang lebih mendalam mengenai berbagai aspek penting dalam pengembangan olahraga, termasuk perencanaan, implementasi, dan evaluasi". Dengan pengetahuan dan keterampilan yang didapatkan dari kegiatan pembekalan ini, para peserta akan dapat berkontribusi lebih optimal dalam meningkatkan kualitas olahraga di Provinsi Kalimantan Timur.

Pelatihan Tenaga Penilai Indeks Pembangunan Olahraga Kalimantan Timur berlangsung selama 2 hari (1-2 agustus 2024), dengan mengundang narasumber Prof. Dr. Ali Maksum, S.Pd, M.Si yang merupakan guru besar Universitas Negeri Surabaya dan Edward Taufan Panjaitan, S.E., M.Si yang merupakan Ketua Tim Pengukuran Pembangunan Keolahragaan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia. Adapun peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 20 (dua puluh) orang yang berasal dari 10 (sepuluh) kabupaten/kota yang ada di Kalimantan timur.

Dalam sambutannya, AHK mengingatkan dan berpesan kepada peserta, "Untuk menyampaikan ke pemuda di kabupaten masing0masing bahwa IKN sudah di depan mata, persaingan sudah semakin ketat, para pemuda Kalimantan timur harus meningkatkan kemampuan diri baik dan jangan mau ketinggalan".

Baca Juga :